Setelah sukses membuka gerai di Kemang, Kelapa Gading, BSD, Puri, Bekasi, Atrium Senen, Cibubur, Depok bahkan sampai Solo, Surabaya, Bali, Banjarmasin dan Makassar, D’cost membuka gerai di Cikokol Tangerang. Tepatnya berada di komplek Mahkota Mas (Plaza D’best) Lt. 1 di Jl MH Thamrin. Untuk memastikan apakah sesuai dengan slogan yang diberikan, tim Jalan Jajan Hemat (JJH) mengunjungi resto d’cost.
Lokasi cukup mudah dicapai, tempat parkir cukup memadai, di lt. dasar terdapat hipermarket Carrefour. Namun didapati banyak sekali pengunjung yang mencari parkir kendaraan dengan berlawanan arah sehingga mengganggu pengunjung yang mengikuti petunjuk arah parkir, mungkin memang pendidikan orang di sekitar sini yang masih belum cukup maju. Terletak di lantai atas, persis di sebelah kanan pintu masuk terdapat eskalator yang mengarahkan ke depan resto d’cost. Sayang sekali, dua kali tim JJH mengunjungi resto ini, dua kali pula kami menemui kondisi eskalator tidak berfungsi. Apa memang disengaja ya? Cukup merepotkan untuk yang mengajak orang yang lanjut usia, untuk menaiki tangga eskalator yang cukup tinggi dengan berjalan kaki.
Desain interior d’cost cukup bagus, letak kursi antar meja cukup lapang, tidak sempit seperti di dapur umum. Toilet, wastafel bersih dan terawat. Pendingin udara pun cukup sejuk. Sama seperti di dapur umum Ancol, pelayanan disini cukup sigap, dan diperlengkapi dengan PDA untuk mempercepat proses pemesanan makanan. Menu yang habis dengan mudah langsung diketahui. Sayangnya waktu tim JJH memesan makanan, banyak sekali menu yang sudah habis. Hati2 pesanan terakhir diterima jam 21.00, lewat dari itu mereka tidak menerima order lagi. Jadi kalau Anda makan malam di d’cost, pastikan sudah memesan semua menu yang diinginkan sebelum jam 21.00.
Harga di d’cost setara dengan di dapur umum, beberapa contoh menunya adalah seperti berikut:
- nasi putih : Rp 1.000 / sepuasnya, bisa refill terus gratis
- kerang hijau : Rp 4.800 / porsi
- ikan kuwe : Rp 26.800 / porsi
- cumi goreng tepung : Rp 13.800 / porsi
- teh tawar : Rp 100 / sepuasnya
- teh manis : Rp 250 / gelas
- es teh manis : Rp 500 / gelas
Secara umum, makanan cukup OK, tempat nyaman, pelayanan juga bagus, harga hemat. Tapi sempat dalam kunjungan kedua, JJH mendapatkan ikan gurame bakar yang dipesan terasa bau (tidak segar), setelah komplain ke waitress, langsung ditanggapi dan diganti dengan yang baru. Hmm cukup bertanggungjawab, tapi tetap kesan menjadi minus. Saran JJH, selalu berhati-hati sebelum mencicipi makanan, tidak ada salahnya selalu waspada dimanapun juga.
Ingin mencicipi makanan hemat, tanpa perlu jauh ke dapur umum Ancol ? Silahkan datang ke D’cost saja.
Salam Jalan Jajan Hemat…
Ya lumayan enak wAlau banyak yg komplain d’cost tetap rameh ya!!!
Tdk juga Kunjung sepi
d’ cost bagiku is the best
lumayan utk rasa n tmpt na…ia cuma porsi na mini bgt sih sesuai lah ma harga na…^^
@bennywu: masa sih Om ? Waktu itu sih lumayan lama lho nunggu masakannya. Dan sptnya memang baru dimasak, tp entah deh kl lagi ramai, bisa jadi mereka sdh masak sblmnya utk antisipasi.
tapi makanannya dingin. kgk asik.
sepertinya mereka udah pre-cooked gitu. jadi begitu dipesan langsung ambil yg udah jadi.