Jalan Jajan Hemat

Review Hotel Argos (Guangzhou)

Berikut adalah review hotel Argos dari Pak HC salah seorang kontributor JJH

Bosan dengan aktivitas belanja di kota Guangzhou? Silahkan menyingkir sejenak ke salah satu kota yang dekat dengan Guangzhou yaitu Panyu. Terdapat beberapa objek wisata di tempat ini seperti Sirkus Chimelong, Lotus Garden, dan Taman Safari. Salah satu hotel yang dapat saya infokan adalah Argos Hotel yang terletak di No. 391-395, Dabei Road, Shiqiao Street, Distrik Panyu.


Dari situsnya, diketahui bahwa hotel ini adalah berbintang empat dengan berbagai pelayanan dan fasilitasnya. Terlepas dari propaganda marketing hotel yang sering menipu dan berbekal pengalaman menginap selama sekitar 15 jam, tentu saja informasi yang diberikan sangat terbatas. Tetapi cukuplah kiranya memberikan tambahan informasi kepada JJH-lovers jika suatu saat ingin berkunjung dan menginap di Panyu.

Sudah menjadi kebiasaan saya dalam hunting hotel adalah dengan mencari informasi di beberapa situs seperti Agoda, Tripadvisor dan blog-blog yang membahas hotel. Tujuannya hanya satu, supaya tidak membeli kucing dalam karung. Berikut saya sampaikan hasil ulasan yang semuanya adalah untuk posisi pertengahan 2012.

Penilaian Agoda – Tripadvisor

Situs Agoda memberikan penilaian 6.8 (menyenangkan) dari 11 ulasan. Ruangan, pelayanan, yang memang standar bintang 4. Hotel yang beroperasi dengan 108 kamar sejak tahun 2010 ini sepertinya tepat untuk perjalanan bisnis, tetapi untuk keluarga juga OK. Harga yang ditawarkan juga sesuai dengan pelayanan yang diberikan.

Kekurangan hotel ini adalah lokasinya yang jauh dari keramaian kota. Jangan berharap dapat menemukan shopping mall atau night market disini. Dari salah satu website diketahui bahwa jarak dari hotel ke tempat-tempat lain adalah: 900 m ke Shiqiao Park, 2 km ke Baiyue Square, 40 km ke stasiun kereta, 62 km ke Baiyun International Airport.

Tidak jauh berbeda dengan Agoda, Tripadvisor memberikan rangking 309 dari 1818. Komentar-komentar yang diberikan juga berkisar pada pelayanan yang baik, bersih, nyaman, variasi sarapan yang bagus. Kekurangannya adalah lokasi yang jauh dari keramaian.

Penilaian Pribadi

Pertama menginjakkan kaki di lobby hotel, kesan yang muncul adalah hotel ini berbanding terbalik dengan penginapan sebelumnya yang di Guangzhou.

Lobby hotel sesuai dengan standar bintang 4. Bangunan yang masih terlihat baru. Terlihat beberapa orang keluar masuk hotel dan dari penampilannya terlihat mereka sepertinya adalah businessman. Lobby nyaman , tenang dan bersih.

Lobby depan hotel


Lobby hotel

Ruangan kamar cukup besar (yang pasti bukan kelasnya hotel 81 di Singapore), bersih, karpet masih baru, dan ruangan berdekorasi minimalis standar bintang 4. Tersedia compliment seperti air kemasan, teh, kopi beserta perlengkapannya. Toilet juga bersih, cukup luas, lengkap dengan perlengkapannya.

Begini pemandangan dari dalam kamar :

Sarapan di lantai 4 dengan ruangan yang luas dan memang diperuntukkan sebagai restaurant. Variasi menu tidak terlalu banyak tetapi masih dapat dikatakan “good”. Pelayan di restaurant cukup membantu dengan menyapa, memberikan piring, mengantarkan makanan, pokoknya helpful banget.

Memang kekurangan hotel ini adalah tempatnya yang jauh dari peradaban (dari keramaian maksudna). Tidak terlihat adanya minimarket, jadi sebelum check-in sebaiknya mampir dulu berbelanja di minimarket.

Tidak layak untuk memberikan penilaian hotel ini sebagai hotel TTM (tidur, taruh barang, dan mandi). Jika memiliki waktu yang cukup banyak, tempat ini layak untuk dinikmati dengan segala fasilitasnya sambil berlenje-lenje kaya juragan and nyonye.

Jika ada kesempatan dan panjang umur, saya tidak menolak untuk menginap di hotel ini lagi.

Argos Hotel
391-395, Dabei Road
Shiqiao Street, Distrik Panyu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.