Informasi ini masih merupakan rangkaian perjalanan Pak HC ke Guangzhou, thanks Pak…
Menurut pengakuan dari tour leader, biasanya local tour menjual dalam satu paket dari Safari Park terus malamnya dilanjutkan melihat pertunjukkan sirkus.
Untuk pertunjukkan sirkus ini, saya tidak keberatan untuk memberikan “Standing Applause”. (Jarang-jarang loh saya mau memberikan applause, apalagi standing applause). Alasannya, karena ini adalah salah satu pertunjukkan yang spektakuler. Dapat saya samakan dengan pertunjukkan Siam Niramit di Bangkok.
Pemain-pemain banyak yang dari Eropa (termasuk Rusia). Dengan luas arena yang katanya bisa menampung sekitar 5.000 orang, suasana panggung yang luar biasa, satwa-satwa yang mampu menampilkan atraksi-atraksi panggung menarik, rugi besar kalo engak nonton!
Jumlah penonton luar biasa banyak. Hanya menyisakan tribun yang paling pojok (karena memang posisinya tidak strategis). Dan yang tidak kalah penting adalah kolaborasi antara permainan laser, sound, lighting, follow lamps, backdrop layar lebar, dry ice, visual effect, yang canggih. Mirip dengan suasana diskotik atau konser-konser gitu deh…
Antara pemain dengan penonton bisa berinteraksi. Terdapat jalur yang cukup besar ditengah-tengah barisan penonton. Pemain sirkus bisa berparade di jalur tersebut, termasuk parade satwa.
Pertunjukkan sendiri diadakan setiap hari Pk 19:30 dengan lama pertunjukkan sekitar satu setengah jam.
Kemasan atraksi demi atraksi dibuat sedemikian rupa, mulai dari adegan yang menegangkan sampai adegan lucu. Tidak ada jeda antara satu atraksi dengan atraksi lain, tidak ada waktu yang terbuang untuk mengganti setting panggung. Badut-badut selalu beraksi disetiap pergantian atraksi, sehingga pengunjung tidak terlalu focus pada pergantian setting panggung.
Satu kata untuk pertunjukkan ini, ‘sebelum anda meninggalkan dunia, luangkan sekali waktu untuk menikmati sirkus ini’. Jujur engak rugi gan…
Salam JJH
Chimelong International Circus
Tiket masuk :
Dewasa : RMB 250
Anak2 : RMB 125Jam operasional :
Buka : 17.00 – 21.00
Pertunjukan : 19.30 – 21.00http://www.chimelong.com/enpark/circus.aspx
nyesel dech waktu itu gak nonton