Jalan Jajan Hemat

The Peak (Bandung)

The PeakKalau Anda sedang di Bandung dan senang dengan suasana yang romantis, tidak ada salahnya menyempatkan diri untuk mendatangi The Peak. Tempat ini ada di sersan bajuri. Anda bisa masuk lewat jalan di dekat terminal ledeng (Jl Setiabudhi) atau dari arah Lembang. Arah ini sama dengan ke Kampung Daun, Rumah Stoberi, Sapulidi atau Spirit Camp.

Disarankan untuk mengunjungi tempat ini di malam hari, karena suasananya akan lebih romantis. Jalan menuju kesana akan dihiasi oleh obor-obor yang menyala. Dengan hawa yang dingin, melihat kerlap-kerlip kota Bandung akan membuat perasaan yang semeriwing… Pastikan membawa pasangan yang tepat, saya pernah ke sana di malam hari dengan rekan-rekan yang pria semua… wah salah pasangan nih..

Di sana ada dua tempat, yaitu di dalam ruangan dan di luar. Untuk di dalam, lebih bernuansa cafe, dengan makanan dan minuman standard cafe. Menu andalan di the Peak adalah steak, selain itu konon disini juga tersedia minuman anggur pilihan dan cerutu. Di luar tersedia camilan-camilan, seperti pisang keju bakar, dan makanan ringan. Kalau ingin melihat pemandangan yang indah, sebaiknya naik ke lt.2. Dulu saya pernah bisa keluar ke teras di luar, sehingga dapat melihat pemandangan yang lebih indah, tapi terakhir ke sana koq tidak bisa ya. Mungkin untuk alasan keamanan… The Peak pada hari biasa buka dari jam 11 pagi sampai dengan jam 11 malam, sedangkan saat weekend dari jam 11 pagi sampai dengan jam 2 dini hari.

Selamat menikmati suasana romantis di The Peak… (walaupun tidak hemat)

Salam jalan jajan hemat

The Peak Resort Dining
Kompleks Girindah
Jl. Desa Karyawangi – Parongpong Kab. Bandung
Akses: Jl. Sersan Bajuri / Jl. Ciwaruga / Jl. Kolonel Masturi
Telp : 022-2700759 / RSVP: 0815 606 8000

The Peak - OutdoorThe Peak - Lt 2

19 thoughts on “The Peak (Bandung)

  1. iwan

    aku liburan tahun baruan kemaren bingung cari hotel susah pada peduh… tiba tiba aku coba masuk salah satu hotel baru di lembang namanya grand hani lembang… uih mantap gan makanannya luar biasa maknyus apalagi iga bakar ricanya ditambah tomyamnya luar biasa mantap …. suatu saat kalo liburan ke lemnbang lagi mau ke grand hani hotel lembang lkg ah…. ketagihan makanannya

  2. asye

    O ya, ada lagi yang saya kurang lengkapi di comment saya sebelumnya. Kalau ke Bandung saya tak lupa mencoba semua tempat wisata belanja dan wisata kuliner yang lama maupun yang baru muncul. Namun,saya tidak lupa untuk selalu mampir di restaurant berputar (PANYAWANGAN) di hotel Panghegar untuk sekedar bernostalgia saat saya dan almarhum suami saya mencoba restaurant tersebut saat pertama kali selesai dibangun thn 1980an.Makan steak, minum wine sambil mendengarkan music.Sampai anggota band nya saja saya masih kenali dari sejak mereka masih muda sampai mungkin sekarang sudah beranak-cucu.Kalau tidak salah orang2nya ya tetap sama. o ya, Saya selalu mampir belanja dan makan di Braga Permai (restaurant favourite zaman dulu),beli cookies di toko oen (?), zoes merdeka jln merdeka, kartika sari di dago, amanda dan kripik kentang keju di karya umbi di cihampelas. tempat2 yang saya sebutkan adalah merupakan tempat2 utama yang secara ritual harus saya kunjungi setiap saya ke Bandung. Sedangkan untuk belanja, tempat yang tenang ya di FO DSE dago dan merdeka.Saya kadang membayangkan kalau akan ke Bandung tuh, dah pusing duluan karena macet cet cet. Makanya saya lebih senag kalau ke bandung di hari weekdays bukan weekend. ha3

  3. asye

    hanya sekedar sharing doank. kebetulan aq senang travelling/jalan2, mencoba atau mengunjungi sesuatu yang baru. Tentu tiap individu selera berbeda. Untuk daerah lembang saya telah kunjungi tempat wisata kuliner ataupun argo. tapi yang saya senangi adalah hotel chedi bandung, rumah sosis, hotel panorama lembang,sapulidi lembang, rumah risoles. Aelain dari yang saya sebut, saya kurang menikmati. Sedangkan untuk daerah dago, saya hanya senang di the valley & sheraton bandung. lokasi nya yang membuat saya menikmati nya

  4. inge

    AssKum Mas…
    mo tanya doong… dari 3 pilihan anatar SApu Lidi, The Peak dan Kampung Daun….menurut mas Rommy paling enak kalo bawa anak2 tuk makan siang dmn ya…? tentunya tempat nyaman dan harga terjangkau yaa… Maklum anak ku 4 neh, pusying juga kalo tuk makan aja muahal…hehe

  5. rendy

    Iya, sy juga pernah ke peak, makanan nya emang agak sedikit mahal..tapi gw puas dengan sop buntutnya, enak banget. pelayanan juga oke, sampe sampe tiap jam gw di jejelin dessert lah, cigar lah. view yg kearah lembang, kalo siang cozy banget.. apalagi ditemenin segelas white wine..

  6. Chia

    Dulu saya pernah makan di The Peak bersama keluarga saya, tapi ternyata service-nya agak mengecewakan ya, makanan yg dipesan lama sekali datangnya, entah karena pegawainya kurang (karena saat itu sedang liburan Hari Raya Idul Fitri) atau mungkin ada alasan lain. Saya juga gak dapet tempat yg ke view-nya. karena lama sekali (sekitar 1 jam atau lebih), akhirnya saya dan keluarga pun memilih utk batal makan disana. sangat mengecewakan =.=

    Saya mau usul dong, coba bahas The Valley Dago? Saya jauh lebih suka The Valley dari pada The Peak, walaupun makanannya mahal. haha 😀

  7. rommya Post author

    @Farrah: Wah kalau jalan2 ke Bandung, banyak loh tempat2 wisatanya. Untuk hotel juga banyak pilihan mulai dari hotel berbintang sampai budget hotel. Kalau mau murah dan nyaman bisa coba di Yehezkiel Lembang, lokasi di dekat pegunungan. Silahkan lihat di https://www.jalanjajanhemat.com/2007/12/hotel-yehezkiel-hotel-hemat-aman-nyaman-bandung/ Tempat2 makan yg enak juga banyak lho di Bandung, biar lebih lengkap saya berikan link nya saja ya : http://www.ayojajan.com/kategori.php?tempat=Bandung atau disini http://indonesia.elga.net.id/bhtv/makan.html
    Selamat berwisata di Indonesia…

  8. farrah

    haiii…rommya

    saya bercadang melawati bandung bersama rakan2 sekerja termasuklah family sekali. saya mau tanya mas rommya, kalo di bandung ader tak hotel bajet yg sesuai untuk family sekitar rm80-rm100. pada tahun 2006 saya pernah ke bandung selama sebulan setengah kerna ada kursus di PPPGT. kami menginap disana. so saya tak berapa pasti dengan hotel2 disana. kalau tempat2 yang biasa dilawati tu, saya tau jugak seperti cihamplas, ciweday, cibaduyut, tangkuban perahu, pasar baru. cuma saya mau tanya lagi bolehkah mas rommya syorkan tempat makan yang best2 (yg halal).TQ rommya

  9. rommya Post author

    @yana: memang tema kita adalah Jalan2 & Jajan Hemat, ini hanya alternatif saja koq.
    Ini beberapa harga menu utk perbandingan ya…
    Nasi Bali : Rp 38.000
    Chicken Fettuccine : Rp 38.000
    Fruit Salad : Rp 30.800
    Cream Soup : Rp 30.800
    Sop buntut : Rp 68.000
    Ice Cream : Rp 18.000
    Selamat mencoba.. Thks

  10. yana

    rommy tema kita kan jalan2 hemat kok kasinya yang mahal sich, tapi ngomong2 mahalnya kaya apa sich kan belum tentu bagi romi mahal bagi orang lain mungkin tidak. jadi kalo jalan2 kasi tau juga donk harganya . . .

  11. rommya

    Makanan disana sih tergolong mahal ya (sesuai standar jalan jajan hemat :D). Dan terakhir kesana (Agt 2007) ternyata sdh tdk ada lagi tempat jajanan di luar yg menjual cemilan. Jadi makanannya steak, french fries, standard cafe lah. Yg bisa dilihat dr sini adl pemandangan Bandung dari bukit.

  12. Pingback: Rumah Stroberi (Bandung) « jalan jajan hemat

  13. Pingback: Kampung Daun (Bandung) « jalan jajan hemat

  14. Pitshu

    Haha klo g biasanya cari makanan dan suasana tempat yang dikunjungi ^^, eh tau enggak all u can eat dimsum yang ada di hotel (…) nama hotelnya lupa huhuhu. Itu DimSum baru buka jam 21:00 ^^ nanti dech di tanyain lagi sama temen hahaha.

  15. rommya

    Saya sudah berkunjung ke sana dong… makanya bisa cerita2. Saya sih hanya ingin sharing tempat2 yg pernah saya kunjungi, terutama yg hemat 🙂
    Jadi bukan khusus mereview makanan2 yg ngetop. Thanks utk info websitenya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.